
SEMANGAT SUMPAH PEMUDA
Keluarga besar SMK Bisnis dan Teknologi Bekasi mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2021. Mari satukan perbedaan untuk satu tujuan yakni Indonesia yang merdeka!
Bersatunya pemuda dalam satu ikatan sumpah pemuda memberikan semangat yang membara untuk tercapainya kemerdekaan. Suatu ikrar yang pemuda-pemudi Indonesia pegang dalam jiwa dalam pengakuannya bertumpah darah satu, tanah Indonesia, mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Meski ikrar tersebut sudah terjadi sekian tahun lamanya, namun semangat membara yang tak pernah padam haruslah terus terpatri dalam jiwa setiap pemuda.
Detik-detik lahirnya Sumpah Pemuda serupakan hasil dari rapat ketiga Kongres Pemuda II yang digelar pada 27-28 Oktober 1928. Ikrar sumpah pemuda dengan lantang diutarakan pada tanggal 28 Oktober 1928 dan hingga kini tanggal tersebut menjadi tanggal diperingatinya Hari Sumpah Pemuda.
Sang Proklamator Ir. Soekarno pernah mengungkapkan semangat, “Beri aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya. Beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncang dunia.” Tersembunyi harapan yang kuat bahwa bahwa masa depan sebuah bangsa ataupun peradaban ditentukan oleh generasi muda saat ini.
Bukti ungkapan tersebut jelas, bahwa pemuda saat ini haruslah dapat memberikan kontribusi nyata kepada bangsa tercinta. Dengan tenaga yang masih penuh dan pemikiran yang begitu luas, harusnya dapat bersatu untuk dapat mewujudlkan cita-cita bangsa Indoesia. Meskipun kondisi Indonesia saat ini masih ada di dalam belenggu pandemi Covid-19, namun pemuda tangguh tetaplah memberikan semangat untuk melangkah lebih maju lagi untuk menggerakan pertumbuhan ekonomi di Indonesia.
Lalu, bagaimana seharusnya #bistekfamily dapat menyikapi semangat sumpah pemuda?
#Bistekfamily harus selalu menanamkan dalam diri jiwa bergotong royong dan Semboyan Bhineka Tunggal Ika. Menjunjung tinggi toleransi, saling menghargai dan keterbukaan bukan hanya di lingkungan sekolah namun seluruh lapisan masyarakat Indonesia menjadi salah satu hal utama dalam menumbuhkan semangat persatuan dan kesatuan
#Bistekfamily juga dapat menyikapi semangat sumpah pemuda dengan cara bangga menggunakan produksi dalam negeri. Hal ini bermanfaat agar dapat meningkatkan perekonomian negara. Jangan pernah menurunkan semangat untuk bersatu. Bersatu untuk maju. Maju menuju Indonesia yang lebih baik lagi!
Semangat Perubahan!
(And)